Workshop Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka Jurusan Fisika Prodi Pendidikan Fisika 2020

Oleh: Meilan Demulawa . 23 Desember 2020 . 13:15:00

Jurusan Fisika terdiri dari tiga Program Studi yaitu Program Studi Pendidikan Fisika , Program Studi Fisika dan Program Studi Pendidikan IPA melaksanakan "Workshop Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka" pada hari Rabu, Tanggal 23 Desember 2020 Pukul 9.00 s.d Pukul 12.30 WITA yang dilaksanakan secara daring lewat zoom meeting. kegiatan ini  dilaksanakan secara rutin setiap 4 tahun sekali dan dibuka secara resmi oleh Wakil Dekan 1 ibu Dr. Djuna Lamondo, M.Si. Dalam sambutannya beliau sangat mengapresiasi kegiatan Workshop Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Pada kesempatan ini juga, Ketua Tim Pengembang Kurikulum sekaligus menjabat kelapa laboratorium Fisika FMIPA Bapak Drs. Asri Arbie, M.Si menjelaskan bahwa jurusan Fisika melakukan Rekonstruksi kurikulum dengan tujuan untuk menghasilkan kurikulum yang dapat memfasilitasi mahasiswa mengembangkan potensinya sesuai dengan tuntutan dunia kerja seiring dengan perkembangan zaman.

Wakil Dekan 1 memberikan sambutan pada kegiatan Workshop Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka

kegiatan ini dihadiri langsung secara daring oleh Tim Ahli dari bidang Fisika : Bapak Dr. Rizqie Arbie, M.Si, (Institut Teknologi Bandung, ITB) dan Bapak Dr. Pujianto, M.Pd (Universitas Negeri Yogyakarta, UNY). Selain itu juga dihadiri oleh para "user" atau pengguna lulusan (stakeholder) yakni : Para Pengawas dan Kepala Sekolah, Perwakilan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Gorontalo, PLTD Provinsi Gorontalo, Para Guru SMA, SMK Sederajat Se-Provinsi Gorontalo, Instansi BMKG Provinsi Gorontalo , Para Guru SMP, MTs, Aliyah Se-Provinsi Gorontalo,

Kegiatan Diskusi pada Workshop Kurikulum Prodi Pendidikan Fisika yang Berlangsung Secara daring 

Pada kegiatan inti Diskusi Kurikulum, Dr. Pujianto dan Dr. Rizqie Arbie, memberikan masukan dan saran terhadap struktur kurikulum Jurusan Fisika secara keseluruhan, terutama dalam hal bagaimana membekali para calon pengajar menguasai konsep Fisika secara kontekstual. selain itu para pengguna lulusan salah satu contohnya ibu Dra. Mercy Karwur juga memberikan masukan dan saran tentang kondisi lapangan dalam hal ini mengenai segala hal yang menjadi kebutuhan di lapangan oleh para stake holder secara riil sehingga diharapkan  sejak dini mahasiswa dipersiapkan dan dituntut untuk menguasainya, tidak hanya terbatas pada kemampuan kognitifnya saja, tapi juga afektif dan psikomotorik siswa, dan yang sangat ditekankan dari mahasiswanya adalah pengasaan "attitude" .

 

Tim Pelaksana Kegiatan Workshop Kurikulum MBKM Jurusan Fisika (dari Kanan ke Kiri: Dewi Diana Paramata, S.Pd., M.Pd/Dosen Pend. Fisika; Dr. Tirtawaty Abdjul., M.Pd/Ketua Prodi Pend.IPA FMIPA; Dr. Ritin Uloli., M.Pd/Ketua Prodi S2 Pend.Fisika; Dr. Trisnawaty Buhungo, M.Pd/Ketua Prodi Fisika FMIPA; Idawati Supu S.Si., M.Si/Dosen Prodi Fisika FMIPA; Dewa Gede Eka Setiawan, S.Pd., M.Sc/ Sekretaris Jurusan Fisika FMIPA; Supartin, S.Pd., M.Pd/ Ketua Prodi Pend. Fisika FMIPA; Safril Tomayahu, S.Pd/Laboran Laboratorium Fisika FMIPA; Drs. Asri Arbie, M.Si/Kepala Laboratorium Fisika FMIPA; Dra. Mercy Amelia Karwur/guru SMA Negeri 1 Suwawa)

Akhir kegiatan, bapak Drs. Asri Arbie, M.Si sangat mengharapkan agar kegiatan diskusi ini dapat berlanjut diluar room meeting. selain itu juga jurusan Fisika sangat membutuhkan kerjasama dari semua pihak yang terlibat untuk mempersiapkan kompetensi mahasiswa berdasarkan kebutuhan zaman dalam meghadapi dunia kerja.

 

Agenda

31 Juli - 02 Agustus 2021

Workshop Web

Workshop Pengembangan Website